Negara eropa sepertinya menjadi langganan band yang satu ini untuk disinggahi, dan mengadakan tour konser. Gak cuman itu, keindahan landscapedesign bangunan negara di Eropa yang indah juga menjadi inspirasi band yang satu ini berkarya dan membuat video klip untuk beberapa single andalan mereka untuk menjadi oleh-oleh di industri musik nasional. Saat musisi lain sedang memplanning untuk go international, perlahan tapi pasti nama Yovie & Nuno kian dikenal masyarakat eropa dengan rajinnya mereka melakukan rangkaian tour konser.
Seperti yang ia lakoni kemarin, sejak tanggal 11 Juni 2011 dan rencananya berakhir 21 juni, mereka mengadakan tour eropa untuk kesekian kalinya di 4 Negara.
Mengadakan konser di eropa, Yovie & Nuno tak serta merta hanya membawa lagu-lagu berbahasa inggris. Menurut Yovie, lagu single andalan berbahasa Indonesia tetap akan dibawakan, meski dalam kondisi mayoritas penontonnya orang asing.
Barcelona (spanyol) Paris (Perancis) Amsterdam (Belanda) dan Venesia. Gak cuman ngadakan tour, konser yang hanya berlangsung beberapa minggu ini disempatkan untuk melakukan syuting video klip "Malam Mingguku" dan "Mengejar mimpi".
Dibentuk sejak tahun 2001, band yang satu ini memang memiliki konsep unik dengan gabungan senior dan muda yang masih fresh. Meski jarang bikin fenomena tersendiri, kelahiran band yang diganrungi Yovie Widianto, Dudi, Diat dan Dikta ini cukup mendapat sambutan positif dengan penjualan single (RBT) dan album dengan jumlah fantastis. Musikalitas yang berbobot, tema cinta sedrhana, dan personilnya yang enak dilihat, membuat mereka tak susah mendapat fans.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar